Sejumlah tempat peristirahatan (rest area) diperkirakan juga akan memicu terjadinya kemacetan.
Oleh karena itulah, waktu singgah akan dibatasi bagi yang masuk kawasan rest area tol Trans-Jawa.
1. Tol Trans-Sumatra
Di pulau Sumatra, titik kemacetan diprediksi akan terjadi di ruas Bakauheni-Terbanggi Besar.
Baca Juga: Kapan Seharusnya Vaksinasi Booster Dilakukan Sebelum Mudik? Ini Imbauan Kemenkes
Selain itu, kemacetan juga berpotensi terjadi pada ruas Terbanggi Besar-Pematang Pangggang-Kayu Agung.
Kemungkinan kemacetan juga terjadi di ruas Kayu Agung-Palembang-Betung (Kayu Agung-SS Kramasan).
2. Jalan Lintas Sumatra
Di sepanjang Lintas Sumatra, kemacetan rentan terjadi di perbatasan Riau dengan Sumatra Utara di daerah Kabupaten Rokan Hilir.
Selain itu juga di Jalan Lintas Sumatra perbatasan Riau dengan Sumatra Barat di Kabupaten Kampar.
Adapun titik ketiga diprediksi alami kemacetan yakni di Jalan Lintas Sumatra perbatasan Riau dengan Jambi di Kabupaten Indragiri Hilir.