Ada Tanggal Kedaluwarsa di Kemasan Air Mineral, Apakah Air Mineral Bisa Basi?

By Fransiska Viola Gina, Senin, 16 Mei 2022 | 17:50 WIB
Tanggal kadaluwarsa di kemasan air mineral. (PIXABAY/PublicDomainPictures)

Bobo.id - Teman-teman pasti sudah tidak asing dengan tanggal kedaluwarsa yang tertera pada makanan atau minuman kemasan. 

Ini karena tanggal kedaluwarsa memang penting untuk kita perhatikan.

Ketika kita mengonsumsi makanan atau minuman dengan tanggal kedaluwarsa yang sudah lewat, bisa saja kita mengalami keracunan karena kualitas produknya sudah berkurang. 

Tidak hanya di makanan atau minuman berasa saja, tanggal kedaluwarsa itu ternyata juga ada di kemasan air mineral, lo. 

Adanya tanggal kedaluwarsa di kemasan air mineral ini lantas membuat kita bertanya-tanya, apakah maksud dari tanggal kedaluwarsa itu, ya?

Bukankah air mineral tidak bisa basi? Yuk, kita cari tahu bersama. 

Apakah Air yang Melewati Tanggal Kedaluwarsa Akan Basi?

Makanan dan minuman dalam kemasan kualitasnya akan menurun, jika air sudah melewati tanggal kedaluwarsa, maka akan basi. 

Namun hal ini tidak berlaku pada air putih atau air mineral meskipun di kemasannya tertera tanggal kedaluwarsa.

Baca Juga: Ada yang Butuh Waktu 1000 Tahun, Ini 7 Jenis Sampah yang Sulit Terurai

Yap, air sebenarnya tidak memiliki batas kedaluwarsa dan meskipun sudah melewati tanggal yang tertera di botol, masih aman untuk dikonsumsi.

Untuk Apa Tanggal Kedaluwarsa pada Kemasan Air Mineral?