Macam-Macam Alat yang Digunakan dalam Senam Irama, Materi PJOK Kelas 5 SD

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 18 Mei 2022 | 12:30 WIB
Alat yang digunakan untuk senam irama. (SERGEI SUPINSKY/AFP)

Simpai kemudian bisa dilemparkan, digelindingkan, atau digerakkan menggunakan teknik lainnya. 

Ada beberapa cara memegang simpai yakni reserve grip, outside grip, mixed grip, dan reguler grip. 

4. Gada

Alat selanjutnya yang bisa digunakan untuk alat bantu senam irama adalah gada. 

Pada umumnya gada terbuat dari kayu ataupun plastik. Bentuk gada hampir mirip botol dengan panjang 40-50 cm dan berat kurang lebih 150 gram.

Pesenam yang menggunakan alat gada ini melakukan gerakan senam irama seperti mengayun, melempar, menangkap, memutar hingga memukul.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan tentang Senam Berirama

5. Bola

Alat terakhir yang digunakan sebagai alat bantu senam irama adalah bola. 

Adapun bola yang dipakai adalah berukuran sedang, tidak terlalu kecil atau terlalu besar. Ketika bola itu mudah dipegang, maka kita bisa menjadikannya sebagai alat bantu saat senam irama.

Pada umumnya bola terbuat dari karet atau plastik. Penggunaan bola dalam kompetisi juga beragam, umumnya menggunakan bola dengan diameter 18-20 cm dengan berat 400 gram.

Gerakan memakai bola diantaranya adalah dengan melempar bola ke atas dan menangkapnya kembali, atau bisa dengan menggelindingkan bola ke arah pesenam.

Nah, itulah macam-macam alat yang digunakan untuk membantu gerakan senam irama. Semoga bermanfaat untuk teman-teman, ya. 

Kuis!

Bagaimana gerakan yang dilakukan pada senam irama menggunakan pita?

Petunjuk: cek di halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.