Ternyata Tak Perlu Dicuci, Ikuti 5 Cara Menyimpan Cabai Ini Agar Tak Mudah Busuk dan Tahan Lama

By Fransiska Viola Gina, Senin, 6 Juni 2022 | 17:30 WIB
Cara menyimpan cabai agar awet. (PIXABAY/JillWellington)

2. Jangan Cuci Cabai

Kerapkali kita mencuci cabai dengan alasan supaya bersih, padahal hal itu justru tidak dianjurkan, lo. 

Ini karena mencuci cabai bisa mempengaruhi cabai cepat layu dan tidak bertahan lama. 

Ini karena air akan mempercepat kelembaban yang akan menyebabkan cabai mudah membusuk, teman-teman. 

Sebaiknya, cukup cuci cabai saat akan digunakan untuk memasak saja, ya. 

3. Simpan di Tempat Tertutup

Tahukah teman-teman? Ternyata ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk menyimpan cabai, lo. 

Baca Juga: Tangan Sering Terasa Panas Karena Cabai? Ternyata Ini Penyebabnya

Setelah tangkai dipotong setengah, simpan dalam wadah kedap udara atau stoples, ya. 

Kita juga bisa memasukkan ke kotak plastik. Namun, lapisi kertas terlebih dahulu, ya. 

4. Gunakan Kulkas

Jika cabai kita biarkan dan disimpan di suhu ruang, maka cabai hanya dapat bertahan dua hari saja.