Bonggol Brokoli Ada Ulatnya? Ini 5 Cara Membersihkannya, Dijamin Ampuh!

By Thea Arnaiz, Rabu, 29 Juni 2022 | 18:40 WIB
Sayur brokoli sebelum diolah jadi masakan harus dibersihkan dulu bonggolnya agar tidak ada ulat yang bersembunyi. (Foto oleh Polina Tankilevitch/pexels)

2. Merendam dengan Air Garam 

Setelah dibersihkan dari bagiannya yang rusak, brokoli bisa kita rendam menggunakan air garam.

Caranya, siapkan wadah dan isi dengan air dan satu sendok makan garam. Lalu, masukkan brokoli dan pastikan bagian bonggolnya ikut terendam.

Kemudian, biarkan selama setengah jam agar air garam meresap dan mengalir ke sela-sela bonggol brokoli.

Jika sudah, bilas brokoli di bawah air mengalir dan baru dikeringkan. Selain menggunakan air dengan suhu normal, teman-teman juga bisa menggunakan air hangat, kok.

Sehingga, ulat dan kutu yang bersembunyi segera keluar dan membuat brokoli layak dikonsumsi. 

3. Menyemprot Larutan Cuka atau Perasan Lemon 

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Cara Makan, Ini 4 Sayur yang Sehat Tapi Juga Bisa Beracun

Supaya hasilnya lebih bersih dan higienis, teman-teman juga bisa menyemprot bonggol brokoli dengan larutan cuka atau perasan lemon, lo.

Caranya, campurkan cuka atau perasan lemon dengan air bersih dan gunakan untuk membasahi bonggol brokoli.

Bisa juga, kita rendam bonggol brokoli di dalam larutan cuka atau perasan lemon. Dengan cara ini, ulat dan bakteri bisa disingkirkan.

Tetapi jangan direndam terlalu lama agar nutrisi brokoli tidak habis.