Bobo.id - Biasanya, cara membuat bakso adalah dengan menggunakan daging yang masih mentah.
Lalu bagaimana jika membuat bakso dari daging yang sudah direbus matang?
Cara membuat bakso dari daging yang sudah direbus matang adalah dengan mengurangi kandungan air pada daging rebus dahulu.
Kandungan air pada daging yang sudah matang harus dikurangi atau dikeringkan supaya bakso yang dibuat nanti tidak pecah saat direbus.
Caranya adalah menyangrai daging atau memasukkannya ke oven untuk beberapa saat.
Setelah dirasa cukup kering, daging rebus harus digiling hingga halus sebelum dicampur dengan bumbu bakso lainnya.
Berikut ini adalah tips membuat bakso daging yang tidak pecah saat direbus.
1. Tambahkan Telur Melebihi Resep
Resep membuat bakso biasanya untuk daging yang belum matang.
Baca Juga: Tidak Sulit Dibuat, Coba Resep Seblak Goreng Bakso Aroma Daun Jeruk Ini, yuk!
Nah, untuk membuat bakso dari daging matang atau daging rebus, hendaknya menambahkan 1-2 butir telur dari resep.
Fungsi telur dalam adonan bakso adalah sebagai pengikat, sehingga adonan bisa lebih menyatu.