Salah Satunya Natto, Ini 5 Menu Sarapan Lezat dan Menyehatkan Khas Negeri Sakura, Pernah Coba?

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 13 Juli 2022 | 18:45 WIB
Menu sarapan khas Jepang, salah satunya natto. (PIXABAY/Japan-country-movie)

Natto merupakan makanan kaya gizi dan protein, meskipun begitu tidak semua orang menyukainya. Ini karena aroma dan bau yang terlalu menyengat. 

Tak hanya itu saja, tekstur natto ini pun licin sehingga menyulitkannya untuk dimakan. 

Tahukah teman-teman? Mengonsumsi natto bisa jadi salah satu cara alami untuk memperlambat penuaan otak, lo. 

4. Onigiri

Nah, kalau makanan yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi di telinga teman-teman. Iya, kan?

Baca Juga: Punya Tekstur Lengket dan Bau yang Menyengat, Apa Itu Natto?

Ini karena onigiri sangat mudah ditemukan di supermarket terdekat. Harganya juga masih cukup terjangkau. 

Onigiri sering disebut juga dengan nasi kepal karena ukurannya yang hanya satu kepal tangan. Ia dibalut dengan rumput laut kering di luarnya. 

Berkat ukurannya itu, makanan ini bisa dimakan di mana saja ketika kita tidak punya banyak waktu atau ketika di perjalanan. 

Menariknya, onigiri ini punya berbagai varian bentuk dan juga rasa yang bisa kita coba juga, lo. 

5. Yakizakana

Yakizakana merupakan menu berupa ikan yang dipanggang langsung di atas api, teman-teman.