Sama-Sama Punya Bendera Merah Putih, Ini Perbedaan Bendera Indonesia dan Monako

By Niken Bestari, Senin, 1 Agustus 2022 | 14:00 WIB
Inilah perbedaan bendera Indonesia dan bendera Monaco. (Pixabay)

Bobo.id - Warna bendera Indonesia adalah merah putih tanpa corak.

Tapi, selain Indonesia, ada negara lain yang memiliki warna bendera merah putih yang sama, lo.

Negara itu adalah Monaco. Monaco adalah negara-kota, yakni sebuah kota yang kemudian menjadi negara sendiri.

Monaco adalah sebuah negara kecil di Mediterania yang berbatasan dengan Prancis dan Italia.

Bendera Indonesia dan Monaco sama-sama berwarna merah putih, dengan merah di atas dan putih di bawah.

Namun, meski sama-sama punya bendera merah putih, ada perbedaan di antara bendera Indonesia dan Monaco, lo.

Berikut ini adalah perbedaan bendera merah putih Indonesia dan Monaco.

1. Pengibaran Pertama

Indonesia pertama kali mengibarkan bendera Merah Putih pada 17 Agustus 1945, setelah Soekarno membacakan teks Proklamasi Kemerdekaan.

Baca Juga: Diatur oleh Undang-Undang, Bendera Merah Putih Wajib Dikibarkan Setiap Hari di Tempat-Tempat Ini

Sedangkan Monaco, pertama kali mengibarkan benderanya pada tanggal 4 April 1881, di masa pemerintahan Pangeran Charles III.

2. Ukuran Bendera