4 Jenis Penyakit Jantung, Ada yang Dialami oleh Bayi Baru Lahir

By Amirul Nisa, Senin, 8 Agustus 2022 | 15:45 WIB
Ada beberapa jenis penyakit jantung yang jarang diketahui secara pasti. (Foto oleh Karolina Grabowska/pexels)

Bobo.id - Ada beragam jenis penyakit jantung yang bisa menyerang manusia, baik anak-anak hingga orang dewasa.

Penyakit jantung memang sering jadi sebutan umum untuk adanya masalah pada organ jantung dan pembuluh darah di sekitarnya.

Tapi sebenarnya setiap penyakit pada organ jantung ini cukup beragam.

Banyak orang mungkin lebih sering mendengar jenis penyakit jantung, seperti serangan jantung atau gagal jantung.

Selain dua penyakit yang umum disebutkan itu, masih ada jenis penyakit jantung lain dengan kondisi yang berbeda-beda pula.

Bahkan ada penyakit pada organ jantung yang dialami bayi sejak dilahirkan, lo.

Berikut akan dikenalkan empat jenis penyakit jantung yang mungkin jarang teman-teman ketahui.

1. Penyakit Jantung Bawaan

Salah satu masalah pada organ jantung adalah penyakit jantung bawaan yang biasa dimiliki sejak lahir.

Baca Juga: Gejalanya yang Mirip, Apa Beda Nyeri GERD dan Serangan Jantung?

Masalah pada jantung ini cukup beragam, bisa terjadi pada bagian dinding jantung, katup, pembuluh darah di sekitar jantung, atau bahkan kombinasi.

Gejala dari penyakit jantung bawaan ini pun bisa berbeda-beda, ada yang mengalami napas pendek dan cepat, atau nyeri dada.