Organ Pernapasan Angsa, Penjelasan dan Mekanisme Pernapasannya 

By Thea Arnaiz, Kamis, 8 September 2022 | 14:00 WIB
Organ pernapasan angsa yang unik dan punya dua organ pernapasan penting. (Sagar Khatri/pexels)

Bobo.id - Organ pernapasan angsa berbeda dengan hewan mamalia, serangga, atau amfibi.

Angsa atau nama ilmiahnya Cygnini termasuk kelompok hewan Aves atau burung yang punya sistem pernapasan berupa pundi-pundi udara dan paru-paru.

Namun, paru-parunya tidak seperti hewan mamalia ketika bernapas, yaitu mengembang dan mengempis.

Paru-paru angsa ukurannya tetap ketika bernapas dan hanya digunakan ketika tidak terbang.

Sedangkan, ketika terbang angsa lebih mengandalkan pundi-pundi udara. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang organ pernapasan angsa, simak penjelasan berikut ini, yuk! 

Penjelasan Organ Pernapasan Angsa 

Sistem organ pernapasan angsa mendapatkan oksigen dari udara dan dipasok ke dalam jaringan tubuh.

Di saat yang bersamaan, karbon dioksida juga diangkut keluar dari jaringan tubuh.

Selain itu, sistem pernapasan angsa juga berfungsi untuk menjaga suhu tubuhnya.

Jalur pernapasan angsa saling terhubung agar udara sampai ke paru-paru dan bagian lainnya.

Mulai dari lubang hidung, trakea, bronkus, hingga siring, yaitu organ yang dapat menghasilkan suara pada angsa.

Kemudian, ada dua organ pernapasan penting yang dimiliki oleh angsa, yaitu: 

Baca Juga: Organ Pernapasan Katak pada Setiap Fase, dari Berudu Hingga Dewasa