Hati-Hati! Ketahui 8 Faktor yang Menentukan Risiko Penyakit Diabetes

By Grace Eirin, Senin, 19 September 2022 | 15:00 WIB
Orang yang memiliki orang tua pasien diabetes berisiko mengalami diabetes juga. (Photo by Polina Tankilevitch via pexels)

Berikut ini beberapa faktor yang menentukan risiko terjadinya diabetes tipe 1 dan tipe 2.

1. Diabetes tipe 1 lebih berisiko terjadi pada anak dan remaja yang mempunyai orang tua atau saudara kandung dengan diabetes. 

2. Risiko terjadinya diabetes tipe 2 terjadi pada orang dengan kelebihan berat badan, atau obesitas. 

3. Orang berusia 45 tahun ke atas juga berisiko terkena penyakit diabetes tipe 2. 

4. Penyakit diabetes tipe 2 juga terjadi pada seseorang yang mempunyai orang tua dan saudara kandung dengan kondisi serupa. 

5. Orang yang tidak aktif secara fisik rentan terhadap penyakit diabetes tipe 2.

6. Orang yang pernah mengalami diabetes gestasional (diabetes pada masa kehamilan) berisiko terhadap penyakit diabetes tipe 2. 

7. Orang yang memiliki prediabetes (kenaikan kadar gula darah melebihi batas normal) juga berisiko mengalami penyakit diabetes tipe 2. 

8. Penyakit diabetes tipe 2 juga dapat terjadi pada seseorang yang memiliki tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan trigliserida tinggi. 

Kolesterol dan trigliserida mempunyai perbedaan. Kolesterol disebut juga lemak yang diproduksi tubuh dan berasal dari makanan hewani. 

Sedangkan trigliserida jenis lemak yang dapat ditemukan dalam darah dan sel-sel lemak.

Baca Juga: Jangan Habiskan Liburan di Kasur, Ini Bahaya Tidur Terlalu Lama dan Cara Mengatasinya