Ingin Panen Lebih Cepat? Ini 5 Langkah Tepat Tanam Anggur di Rumah

By Thea Arnaiz, Minggu, 2 Oktober 2022 | 20:00 WIB
Langkah-langkah menanam anggur sendiri di kebun rumah agar subur dan cepat dipanen. (Luiz M. Santos/pexels)

2. Memilih Varietas Anggur 

Setelah menggemburkan lahannya, kita bisa mulai memilih varietas anggur mana yang akan ditanam.

Meskipun menanam anggur kelihatannya mudah, tetapi jenis varietas anggur juga memengaruhi, lo.

Pilihlah varietas anggur yang cocok dengan iklim tropis Indonesia. Misalnya, teman-teman bisa memilih anggur yang berasal dari Brazil (BRS Victoria) karena kesamaan iklim wilayahnya.

Selain itu, kita juga bisa mencari bibit anggur yang sudah beradaptasi dengan iklim Indonesia.

Untuk mendapatkan bibit anggur, belilah di toko pertanian atau penjual tanaman yang menjual bibit buah-buahan. 

3. Menanam Anggur dengan Benar 

Banyak orang yang masih salah menanam anggur, karena tidak memerhatikan waktu penanaman.

Anggur lebih baik ditanaman pada bulan Februari. Tanaman anggur yang ditanam pada cuaca yang lebih sejuk dan basah pada musim hujan, dapat menumbuhkan akarnya lebih banyak.

Nantinya, tanaman anggur lebih mudah subur dan jangan lupa untuk memasang media rambat agar tanamannya tumbuh dengan baik. 

4. Merawat Tanaman Anggur 

Baca Juga: Beda Warna Beda Manfaat, Ini Kelebihan Beragam Jenis Anggur