Organ Sistem Saraf Manusia: Otak, Sumsum Tulang Belakang, dan Neuron

By Grace Eirin, Jumat, 21 Oktober 2022 | 09:30 WIB
Sistem saraf manusia terdiri dari otak, sumsum tulang belakang, dan sel saraf. (macrovector/freepik)

Bobo.id - Teman-teman, tahukah kamu apa saja organ yang termasuk ke dalam sistem saraf manusia? 

Sistem saraf merupakan bagian dari sistem koordinasi manusia, yang sama pentingnya dengan sistem hormon. 

Sistem saraf berfungsi dalam penerimaan dan respon dari rangsangan, reaksi terhadap rangsangan, dan membantu proses koordinasi tubuh.

Adapun organ yang berperan dalam sistem saraf manusia meliputi badan sel saraf, dendrit, akson, sumsum tulang belakang, dan otak.

Nah, pada pelajaran Biologi kelas 7 SMP Kurikulum 2013, kamu harus menyebutkan, apa saja organ yang termasuk ke dalam sistem saraf manusia, beserta fungsinya. 

Yuk, cari tahu kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut ini!

1. Otak 

Menurut National Geographic, otak manusia kira-kira memiliki berat 1 kilogram, namun bisa mengatur dan mengendalikan setiap hal yang kita lakukan.

Otak kita juga terus mengalami perubahan struktur setiap kali kita belajar, sehingga manusia mudah mempelajari dan beradaptasi terhadap sesuatu. 

Otak terdiri dari otak besar (cerebrum), otak kecil (cerebellum), batang otak (brainstem), serta bagian-bagian otak lainnya.

Ketika salah satu bagian otak sedang aktif, maka aliran darah akan bergerak lebih cepat ke arah bagian tersebut.

Baca Juga: Mengapa Proses Penguapan Air Termasuk Contoh Perubahan Fisika?