Sehatkan Mata hingga Jantung, Ini 5 Manfaat Mengonsumsi Paprika

By Amirul Nisa, Jumat, 4 November 2022 | 16:00 WIB
Paprika adalah bahan makanan berwarna-warni yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. (iStockphoto)

Manfaat Makan Paprika

1. Menyehatkan Mata

Pada berbagai jenis paprika memiliki kandungan antioksidan yang tergolong tinggi, lo.

Jenis antioksidan yang ada pada paprika adalah lutein dan zeaxanthin.

Dua kandungan antioksidan tersebut bisa membantu memelihara kesehatan mata serta mencegahnya dari berbagai gangguan kesehatan.

Selain itu pada paprika ada banyak kandungan vitamin A, vitamin C, dan vitamin E yang juga bisa memberikan dampak baik untuk mata.

2. Kuatkan Tulang

Teman-teman pasti tahu paprika memiliki banyak warna beraga. Warna-warna itu didapat karena adanya pigmen karotenoid yang bisa memberikan manfaat untuk kesehatan tulang, lo.

Menurut sebuah studi, kandungan karotenoid yang ada di paprika bisa membantu mencegah kerusakan tulang.

3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Manfaat lain yang bisa didapat dari mengonsumsi paprika adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Bisa Tingkatkan Daya Tahan Tubuh, Ini 10 Sayur dan Buah yang Kaya Vitamin C