Cari Jawaban IPS, Mengapa Selat Malaka Menjadi Tempat yang Ramai dan Strategis untuk Perdagangan?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 4 November 2022 | 10:30 WIB
Selat Malaka jadi tempat strategis untuk perdagangan internasional. (freepik/garrykillian)

Bobo.id - Pada materi Ilmu Pengetahuan Sosial Kurikulum Merdeka kelas 7 SMP, kita akan belajar tentang Selat Malaka.

Selat Malaka adalah perairan di kawasan Asia Tenggara dan disebut sebagai jalur internasional.

Di masa lalu, Kerajaan Sriwijaya tidak lepas dari peran Selat Malaka sebagai jalur perdagangan, teman-teman. 

Selat Malaka kemudian menjadi jalur pelayaran dan perdagangan internasional sejak Kerajaan Samudera Pasai.

Hal ini karena letaknya sangat strategis, yakni berada dalam jalur pelayaran penting dunia, teman-teman. 

Pada buku Kurikulum Merdeka, ada pertanyaan terkait mengapa Selat Malaka menjadi tempat strategis untuk perdagangan. Kita cari tahu jawabannya, yuk!

Letak Selat Malaka

Dilansir dari Encyclopaedia Britannica, Selat Malaka merupakan jalur air yang menghubungkan Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Selat Malaka membentang antara Pulau Sumatra di Indonesia sebelah berat dan semenanjung Malaysia dan Thailand bagian selatan. 

Selat Malaka ini memiliki panjang 800 kilometer dengan lebar 65 kilometer di selatan yang melebar ke utara hingga 250 kilometer. 

Sebagai penghubung antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik, Selat Malaka adalah rute laut terpendek antara India dan Tiongkok, lo. 

Baca Juga: Cari Jawaban IPS, Bagaimana Karakteristik Selat Malaka Sebagai Jalur Perdagangan Internasional?