5 Lembaga Sosial, Mulai dari Lembaga Keluarga hingga Politik 

By Thea Arnaiz, Rabu, 16 November 2022 | 09:15 WIB
Jenis-jenis lembaga sosial. (freepik)

Bobo.id - Lembaga sosial adalah lembaga yang dibentukoleh masyarakat untuk mengatur kebutuhan masyarakat agar tidak saling berlawanan.

Kesimpulannya, lembaga sosial punya kegiatan yang mementingkan kegiatan manusia dan terpengaruh interaksi sosial dalam masyarakat untuk mencapai tujuan bersama.

Berikut, jenis-jenis lembaga sosial yang perlu teman-teman ketahui. Yuk, simak! 

Jenis-Jenis Lembaga Sosial 

1. Lembaga Keluarga 

Keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat, dari keluarga terlahirlah individu dengan kepribadian tertentu dan beradaptasi dengan masyarakat di sekitarnya.

Jadi, keluarga punya peran untuk membina dan membimbung anggota keluarga, agar sesuai dengan lingkungan masyarakat.

Selain itu, dalam keluarga setiap anggotanya punya peran masing-masing, sehingga keluarga bisa mengajarkan kerja sama serta melaksanakan hak dan kewajiban secara seimbang. 

Fungsi Lembaga Keluarga 

- Fungsi reproduksi: untuk menghasilkan indivadu baru dan meneruskan generasi. 

- Fungsi perlindungan: memberikan perlindungan kepada anggotanya baik fisik dan kejiwaan. 

Baca Juga: Apa Hubungan Antara DPR, Mahkamah Konstitusi, Presiden, dan MPR?