Cuka sari apel adalah pilihan bagus karena rasanya tidak terlalu buruk, terutama jika kita tambahkan dengan madu.
8. Roti dengan Selai Kacang
Roti yang dilapisi selai kacang berfungsi untuk mengambil tulang ikan dan mendorongnya ke dalam perut.
Gigitlah roti dan selai kacang dalam jumlah besar dan biarkan ia mengumpulkan uap air di mulut sebelum menelannya dalam satu tegukan besar.
Pastikan untuk menyediakan air untuk diminum setelahnya.
Tulang Ikan Bisa Sebabkan Luka pada Saluran Pencernaan
Tulang ikan yang ikut termakan saat sedang makan ikan kadang bisa tersangkut di tenggorokan.
Bagi sebagian orang, tulang ini akan segera dikeluarkan dengan berbagai cara, tapi ada juga orang yang memilih mendiamkannya, agar lama-kelamaan tertelan sendiri atau keluar dengan sendirinya.
Nah, tulang ikan yang menyangkut di tenggorokan ini sebaiknya segera dikeluarkan atau diatasi agar tidak tersangkut lagi.
Sebab, selain menyebabkan rasa tidak nyaman saat menelan, tulang ikan yang ikut tertelan juga bisa menyebabkan luka di saluran cerna, nih.
Hal ini memang tidak selalu terjadi, namun kurang dari satu persen kasus tulang ikan yang tersangkut di tenggorokan, bisa menyebabkan dampak pada saluran cerna, bersumber dari situs AloDokter.
Baca Juga: 8 Jenis Makanan yang Bisa Tingkatkan Daya Ingat, Salah Satunya Brokoli