Segera Hubungi Dokter! Ini 6 Tanda Sakit Kepala Sudah Berbahaya

By Amirul Nisa, Selasa, 13 Desember 2022 | 18:30 WIB
Sakit kepala tidak bisa dianggap remeh, terlebih yang sudah terjadi dalam waktu lama. (jcomp)

5. Polanya Tidak Biasa

Selain tingkat nyeri, sakit kepala dengan pola hilang timbul yang aneh juga merupakan tanda membutuhkan pemeriksaan dokter.

Bila teman-teman sering sakit kepala, coba perhatikan selama beberapa hari kira-kira kapan masalah kesehatan ini sering muncul, lamanya serangan, atau gejala lainnya.

Teman-teman sebaiknya memeriksakan diri ke dokter jika sakit kepala hanya sering muncul disatu titik di bagian kepala, disertai gangguan penglihatan seperti melihat aura, atau sampai menyebabkan mual dan muntah yang belum pernah dialami.

6. Rasanya Bukan Seperti Sakit Kepala Biasa

Sakit kepala yang diiringi dengan rasa nyeri yang tidak biasa juga perlu mendapat perhatian lebih.

Kondisi tersebut, bisa berkaitan dengan adanya penyakit serius, terlebih pada orang berusia di atas 50 tahun atau baru mengalami cedera otak.

Masalah sakit kepala yang ditandai dengan enam gejala tersebut akan membutuhkan bantuan dokter. Jadi, saat teman-teman mengalami sakit kepala biasa, sebaiknya segera tangani dengan benar dan jangan diabaikan.

Sakit kepala biasa yang diabaikan bisa berkembang menjadi sakit kepala yang parah.

Cara Menangani Sakit Kepala Secara Alami

Saat mengalami sakit kepala, ada beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk mengatasinya.

Baca Juga: Tak Hanya Minum Obat, Ini 5 Cara yang Bisa Dicoba untuk Atasi Sakit Kepala