Hanya Replika, Mengapa Trofi Piala Dunia yang Asli Tak Boleh Dibawa Pulang Negara Pemenang?

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 16 Desember 2022 | 17:00 WIB
Alasan mengapa trofi Piala Dunia tidak boleh dibawa pulang oleh negara pemenang. (@Argentina/TWITTER.COM)

Namun, nama trofi Piala Dunia ini berganti menjadi Jules Rimet pada tahun 1946 sesuai nama Presiden FIFA saat itu, Jules Rimet. 

Nama itu diberikan sebagai penghormatan kepada Jules Rimet yang menjadi penggagas Piala Dunia pertama. 

Dulunya, Trofi Jules Rimet ini berbentuk sosok bersayap atau Dewi Kemenangan menurut mitologi Yunani dengan cangkir segi delapan. 

Bentuknya kemudian diubah jadi dua sosok manusia yang terlihat memegang Bumi dan dilapisi emas 18 karat beralaskan perunggu. 

Alasan Trofi Piala Dunia Disimpan oleh FIFA

Tahukah teman-teman? Ternyata ada alasan mengapa trofi Piala Dunia Jules Rimet asli tidak boleh dibawa pulang negara pemenang. 

Alasannya terkait masalah kemanan trofi, yang disebutkan pernah berada dalam ancaman beberapa kali. 

Hal ini kemudian membuat Wakil Presiden FIFA, Ottorino Barassi mengambil Trofi Jules Rimet itu dari bank penyimpanan di Italia. 

Wakil Presiden FIFA itu kemudian menyembunyikan trofi itu di kotak sepatu yang terletak di bawah tempat tidur. 

Tak hanya itu saja, keamanan Jules Rimet juga menjadi pertanyaan banyak kalangan ketika trofi ini dirampok pada 1966.

Apakah Trofi Jules Rimet Pernah Dicuri?

Baca Juga: 5 Fakta Unik Maroko, Negara Berbentuk Kerajaan di Barat Laut Afrika