Hal pertama yang harus dilakukan sebelum melakukan jet ski adalah menyiapkan peralatan keamanan.
Gunakan pelampung, kacamata, dan bila perlu memakai helm agar kepala kita terlindungi apabila terbentur motor jet ski.
O iya, jangan lupa untuk mengecek kesiapan motor jet ski, mulai dari bahan bakar, layar informasi, dan aki.
Jangan sampai lupa cek dan ketika sampai ke tengah laut, motor justru rusak atau terhenti begitu saja.
2. Minta Pendampingan Profesional
Setelah semua perlangkapan siap, teman-teman bisa mempelajari fungsi tombol dan cara mengoperasikan motor jet ski.
Kita bisa bertanya pada profesional terkait cara berbelok, kapan harus gas dan rem, serta kapan harus berhenti.
Usahakan jangan terlalu ke tengah karena arus di tengah biasanya lebih deras sehingga menyulitkan pengendalian motor jet ski.
O iya, untuk melakukan olahraga air yang cukup ekstrem ini, sebaiknya didampingi oleh instruktur profesional, ya.
Hal ini dilakukan agar kita bisa diawasi dan dipandu secara langsung sekaligus meminimalisir risiko yang terjadi.
3. Selalu Utamakan Keselamatan
Baca Juga: Mengenal Ragam Olahraga Air yang Ada di Asian Games 2018, Yuk!