Bagaimana Prinsip Kerja Kereta Maglev? Ini Penjelasan Lengkapnya

By Grace Eirin, Senin, 23 Januari 2023 | 09:30 WIB
Kereta maglev adalah kereta kecepatan tinggi yang menggunakan elektromagnet. (kyungkwon park/Unsplash)

Baca Juga: Contoh Produk Bioteknologi Peternakan di Kehidupan Sehari-Hari

Medan magnet tersebut diciptakan oleh kumparan listrik di dinding jalur pemandu dan rel, yang digabungkan untuk bisa menggerakkan kereta.

Apakah teman-teman masih ingat apa yang dimaksud dengan medan magnet?

Medan magnet adalah ruang atau daerah di sekitar magnet yang masih dipengaruhi oleh gaya magnet tersebut.

Medan magnet akan membentuk gaya magnet. Medan magnet akan semakin rapat jika didekatkan dengan magnet.

Prinsip dasar elektromagnetik yang saling tarik-menarik antara kabel tembaga positif dan baterai negatif menjadi ide sederhana sistem rel kereta maglev

Selanjutnya, ada arus listrik yang disuplai ke kumparan di dinding jalur pemandu secara konstan bergantian untuk mengubah polaritas magnet. 

Perubahan polaritas ini menyebabkan medan magnet di depan menarik kereta ke depan, sementara medan magnet di belakang kereta menambah daya dorong ke depan. 

Dengan cara kerja ini, kereta maglev lebih mengalami sedikit gesekan, sehingga memungkinkan kereta mencapai kecepatan mencapai 500 kilometer per jam. 

Kelebihan Kereta Maglev

Dari penjelasan cara kerja kereta maglev di atas, kita dapat menemukan keunggulan dan kelebihan kereta maglev dibandingkan kereta api. 

Pertama, kereta maglev lebih cepat daripada kereta api. Kecepatannya dapat mencapai 500 kilometer per jam.