Pada saat itu, Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa di sesi ke-68 menetapkan Hari Satwa Liar Sedunia diperingati pada tanggal 3 Maret.
Mengapa dipilih tanggal 3 Maret, Bo?
Tanggal 3 Maret dipilih bertepatan dengan dimulainya Konvensi Perdagangan Internasional Spesies Flora dan Fauna Liar yang terancam punah.
Sesuai isi konvensi ini, badan PBB, organisasi sektor swasta, dan organisasi lainnya terus bekerja untuk upaya konservasi hewan dan tumbuhan liar.
Tak hanya itu, dilakukan juga pengusahaan penggunaan satwa liar yang berkelanjutan dan memerangi perdagangan ilegal.
Akhirnya, kini Hari Satwa Liar Sedunia sudah menjadi acara tahunan seluruh di dunia dan didedikasikan bagi satwa liar yang ada.
Tema Hari Satwa Liar Sedunia 2023
Sama seperti hari lainnya, Hari Satwa Liar Sedunia tahun 2023 ini juga mengusung tema yang berbeda setiap tahunnya.
Tahun ini, Hari Satwa Liar Sedunia mengusung tema "Partnerships for Wildlife Conservation" atau "Kemitraan untuk Konservasi Satwa Liar".
Tema yang diangkat oleh PBB ini membuat adanya kesempatan bagi semua orang untuk melakukan perubahan yang lebih baik.
Selain itu tema ini ditujukan untuk memberikan kontribusi bagi konservasi satwa liar dan keanekaragaman hayati di dunia.
Baca Juga: Baru Tahu, Ternyata Kita Tidak Boleh Asal Memberi Makan Hewan Liar, Ini Alasannya