Dongeng Anak: Putri Berambut Kaca #MendongenguntukCerdas

By Iveta Rahmalia, Selasa, 14 Maret 2023 | 19:45 WIB
Dongeng anak dari Majalah Bobo kali ini menceritakan kisah Putri Berambut Kaca. (brgfx on freepik)

Bobo.id - Apa jadinya jika ada orang yang rambutnya hitam berkilau seperti kaca? Dalam dongeng anak dari Majalah Bobo kali ini, kita akan membaca cerita tentang Putri Berambut Kaca. 

Bagaimana kisahnya? Yuk, baca dongengnya sama-sama! 

Putri Berambut Kaca

Cerita oleh Veronica Widyastuti/Dok. Majalah Bobo

Warga Kerajaan Fistulina sedang berbahagia. Permaisuri melahirkan seorang putri cantik. Raja memberinya nama Dandelia karena wajah putri itu secantik bunga dandelion.

Putri Dandelia tumbuh menjadi putri yang cerdas. Yang istimewa, rambutnya hitam berkilau menyerupai kaca. Setiap orang yang melihatnya pasti berdecak kagum.

“Benar-benar putri berambut kaca,” komentar mereka.

Kehidupan berjalan dengan indah. Hingga suatu hari, muncul malapetaka. Kebakaran hebat meluluhlantakkan Kerajaan Fistulina.

Warga Fistulina menyelamatkan diri ke Kerajaan Alnicola, tetangga mereka. Karena terburu-buru, mereka tidak sempat membawa barang-barang berharga, selain baju yang melekat di badan.

Awalnya, Raja Alnicola menyambut dengan tangan terbuka. Dia tahu, Kerajaan Fistulina sedang tertimpa musibah. Jadi, memang sudah seharusnya dia memberikan pertolongan. Tapi, lama kelamaan Raja Alnicola harus berterus terang pada Raja Fistulina.

“Maaf, Raja Fistulina. Aku tidak bisa berbuat banyak. Kerajaanku butuh uang. Kami tidak mampu kalau terus menanggung kehidupan rakyat Fistulina.”

Baca Juga: Dongeng Anak: Beki Bebek yang Ramah #MendongenguntukCerdas