Sering Dijuluki Bintang Senja, Apa Saja Ciri-Ciri Planet Merkurius?

By Amirul Nisa, Selasa, 4 April 2023 | 14:00 WIB
Mengenal Planet Merkurius dari ciri-cirinya. (@abcdefghij--mnopqrstuvwxyz via Canva)

Bobo.id - Pada bulan April ini, akan ada fenomena yang terjadi dengan terlihatnya planet Merkurius dari Bumi.

Teman-teman akan bisa melihat planet ini pada malam hari saat tidak mendung.

Pemandangan ini bisa terlihat hingga pertengahan bulan April.

Saat tidak mendung, teman-teman bisa coba melihat ke langit di malam hari, maka pemandangan indah Merkurius akan terlihat.

Tapi tahukah teman-teman seperti apa planet Merkurius itu?

Merkurius merupakan planet yang mendapat julukan bintang fajar karena sering terlihat bersamaan dengan matahari terbit.

Tapi selain itu, teman-teman bisa mengenali Merkurius melalui beberapa ciri-ciri berikut.

Ciri-Ciri Planet Merkurius

1. Jarak dengan Matahari

Merkurius adalah planet yang paling dekat dengan matahari dengan permukaan yang didominasi oleh batu.

Jarak antara Merkurius dan matahari sekitar 0,39 SA (Satuan Astronomi) atau sekitar 57 juta km.

Baca Juga: Planet Merkurius Akan Terlihat di Langit Malam pada Bulan April, Ini Penjelasannya