Tanpa AC, Ini 7 Tips Supaya Kamar Tetap Sejuk dan Tidur Jadi Lebih Nyenyak

By Iveta Rahmalia, Minggu, 14 Mei 2023 | 09:30 WIB
Ada beberapa tips agar kita bisa tidur nyenyak di kamar sejuk meski tanpa AC. (freepik)

Bobo.id – Cuaca panas tak hanya terasa di luar rumah. Kadang-kadang, cuaca panas dan terik di luar juga membuat kamar jadi panas. 

Akhirnya, banyak orang yang menggunakan AC dari siang hingga malam hari. Karena itu, penggunaan listrik pun meningkat. 

Agar bisa lebih menghemat listrik, yuk, lakukan tujuh tips ini agar kamar tetap sejuk meski tak menggunakan AC.

1. Matikan Perangkat Listrik

Tahukah teman-teman? Lampu dan perangkat yang terhubung ke listrik semuanya mengeluarkan panas.

Karena itu, baiknya kita matikan semua perangkat listrik di kamar kita.

Selain bisa tidur dengan udara yang lebih sejuk, kita juga jadi bisa hemat energi.

2. Letakkan Es di Depan Kipas Angin

Untuk mengganti AC kita bisa menciptakan sendiri udara yang nyaman. Caranya dengan menempatkan semangkuk es di depan kipas angin.

Es itu akan mendinginkan udara yang diputar oleh kipas. O iya, tapi kipas angin itu diarahkan ke tembok atau jauh dari tubuh kita, ya!

Selain itu, gunakan kipas angin ini sekali-sekali saja, tidak perlu setiap hari.

Baca Juga: 6 Cara Mencegah Terjadinya Heat Stroke saat Cuaca Panas, Jangan Sampai Salah Pilih Pakaian