8 Jenis Olahraga Beregu dan Penjelasannya, Materi PJOK Kelas 6 SD

By Amirul Nisa, Rabu, 26 Juli 2023 | 08:00 WIB
Sepak bola salah satu olahraga beregu. (freepik/viarprodesign)

Bobo.id - Ada banyak jenis olahraga yang bisa dimainkan oleh teman-teman.

Tapi tidak semua jenis olahraga bisa dilakukan secara berkelompok seperti yang dijelaskan pada materi PJOK kelas 6 SD.

Pada materi kali ini, teman-teman akan dikenalkan tentang beberapa jenis olahraga beregu.

Olahraga beregu merupakan jenis olahraga yang dilakukan secara berkelompok dengan jumlah orang lebih dari satu.

Berikut akan ada delapan contoh olahraga beregu beserta penjelasan singkatnya.

1. Badminton

Badminton adalah jenis olahraga yang bisa dimainkan dengan menggunakan raket, shuttlecock, dan net.

Pada permainan ini bisa melibatkan dua kelompok yang terdiri dari satu hingga dua orang tiap kelompoknya.

Sehingga ada dua hingga empat pemain dalam olahraga ini, sehingga termasuk olahraga beregu.

2. Basket

Basket adalah jenis olahraga yang akan melibatkan lima orang pemain di setiap tim.

Selain itu, akan ada lima pemain cadangan yang dimiliki setiap tim.

Olahraga ini bisa diperlombakan dengan durasi 4x12 menit, sehingga akan ada empat babak selama 12 menit pada tiap babaknya.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi PJOK Kelas 3 SD, Sebutkan Macam Gerakan Lari!