Bobo.id - Galaksi Bima Sakti atau sering disebut Milky Way adalah salah satu galaksi yang berada di alam semesta.
Bima Sakti adalah rumah dari tata surya. Ada banyak benda langit, seperti komet, bintang, dan planet termasuk Bumi.
Selama ini, banyak dari antara kita yang beranggapan kalau Bima Sakti adalah sebuah galaksi yang datar.
Para ilmuwan pun menggambarkan Bima Sakti sebagai galaksi spiral yang punya beberapa lengan galaksi.
Namun setelah dilakukan pengamatan lagi, ternyata galaksi Bima Sakti tidak rata seperti yang digambarkan.
Pinggir piringan Bima Sakti terlihat mulai melengkung ke bawah dan ke atas di sisi yang berbeda. Apa penyebabnya?
Galaksi Bima Sakti Melengkung
Bersumber dari Space.com, lengkungan ini sebagian besar muncul dan terjadi di perbatasan galaksi Bima Sakti.
Beberapa wilayah membengkok ke bawah dan wilayah lainnya melebar ke atas, mirip dengan topi lebar sombrero!
Para ilmuwan telah memublikasikan temuan mereka ini pada 14 September yang lalu di jurnal Nature Astronomy.
Penelitian itu menunjukkan bahwa ada gumpalan besar materi gelap yang membuat galaksi melengkung.
Baca Juga: Ratusan Sisa Supernova Masih Tersembunyi di Galaksi, di Mana Mereka?