Laut Mati Mengalami Fenomena Alam 'Hujan Salju Garam', Apakah itu?

By Grace Eirin, Selasa, 24 Oktober 2023 | 16:30 WIB
Laut Mati pernah mengalami fenomena 'hujan salju garam'. (Konstantin Tretyak</Unsplash)

Bobo.id - Teman-teman, pernahkah kamu mendengar ada suatu wilayah perairan yang disebut Laut Mati

Bersumber dari Encyclopaedia Britannica, Laut Mati juga disebut Laut Garam, yang sebenarnya merupakan danau yang berada di antara Israel dan Yordania. 

Wilayah perairan ini terletak di antara perbukitan Yudea di sebelah barat, dan dataran tinggi Transyordania di sebelah timur. 

Selama puluhan tahun, Laut Mati yang dikenal memiliki perairan asin menjadi semakin asin hingga sekarang. 

Meningkatnya kadar garam di Laut Mati ini diperkirakan karena banyak garam terkumpul di dekat permukaan laut. 

Bersumber dari Livescience, para ilmuwan akhirnya menemukan alasan mengapa air di Laut Mati semakin asin. 

Ada fenomena aneh yang memunculkan sesuatu yang penampilannya mirip hujan salju, namun berasal dari garam di bawah permukaan Laut Mati. 

Maka dari itu, para ilmuwan menyebut fenomena ini sebagai 'Hujan Salju Garam'. Mengapa fenomena tersebut dapat terjadi? 

Yuk, cari tahu faktanya!

Memiliki Laut yang Sangat Asin

Laut Mati diketahui 10 kali lebih asin daripada lautan, namun merupakan danau yang terkurung daratan dan dialiri air tawar dari Sungai Yordan. 

Sejak tahun 1960-an, air sungai telah mengalir ke Laut Mati, sehingga menyebabkan air tawar cepat menguap. 

Baca Juga: Meteor Terbesar yang Jatuh di Bumi, Seperti Apa Fenomena Alam Meteor Hoba Itu?