Olahraga Lompat Jauh: Sejarah dan Gaya-gayanya, Materi Penjaskes

By Amirul Nisa, Senin, 6 November 2023 | 12:00 WIB
Kotak pasir untuk lompat jauh. Olahraga lompat jauh adalah salah satu cabang olahraga yang banyak melatih kekuatan kaki. (Hans)

Bobo.id - Ada banyak cabang olahraga yang tentunya bermanfaat dan punya sejarah panjang.

Salah satu cabang olahraga yang sudah ada cukup lama adalah lompat jauh, yang kali ini akan jadi materi pelajaran teman-teman.

Lompat jauh merupakan jenis olahraga atletik yang dilakukan dengan melompat untuk mencapai jarang yang sejauh mungkin.

Sehingga, olahraga ini akan dilakukan dengan melompat yang diawali berlari lalu melompat dari tumpuan yang sudah disediakan.

Lompatan yang jauh akan didapatkan dengan tolakan yang kuat sehingga penting untuk memiliki kaki yang kuat.

Karena itu, olahraga ini terkenal bisa membantu meningkatkan kekuatan otot, khususnya otot kaki.

Selain itu, jenis olahraga ini juga bisa meningkatkan kepadatan tulang pada area kaki.

Cabang olahraga yang punya banyak manfaat ini ternyata sudah ada cukup lama, lo.

Untuk mengenal olahraga ini lebih jauh, mari simak penjelasan berikut tentang sejarah dan berbagai gaya lompat jauh.

Sejarah Cabang Olahraga Lompat Jauh

Tahukah teman-teman kalau lompat jauh termasuk olahraga yang sudah dilakukan sejak olimpiade zaman dulu?

Pada awalnya, olahraga ini dilombakan dengan menggunakan beban, lo. Beban ini bernama halteres dengan berat sekitar satu sampai 4,5 kg.

Baca Juga: Langkah-Langkah Melakukan Gerakan Berayun, Materi Kelas 3 SD