Bolehkah Kita Makan Buah pada Malam Hari? Ini Penjelasan Ilmiahnya

By Grace Eirin, Rabu, 8 November 2023 | 18:00 WIB
Apakah kita boleh mengonsumsi buah pada malam hari? (Alex Green/pexels)

Bobo.id - Teman-teman, seberapa sering kamu memakan buah

Selain sayuran, nasi, dan lauk-pauk, kita juga membutuhkan buah-buahan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh. 

Sebab, buah mengandung banyak nutrisi penting, seperti vitamin, potasium, folat, serat, antioksidan, dan sebagainya. 

Kapan waktu terbaik makan buah? Buah dapat kita konsumsi kapan saja karena tetap memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh. 

Berarti, kita juga bisa mengonsumsi buah pada malam hari, Bo? Yuk, cari tahu faktanya!

Penjelasan Ilmiah 

Ada mitos mengatakan, buah tidak sebaiknya dikonsumsi sebelum tidur, sebab dapat mengganggu siklus tidur kita.

Namun, hal tersebut tidak terbukti kebenarannya, teman-teman. 

Bersumber dari Medical News Today, buah tidak termasuk ke dalam daftar makanan yang mengganggu kualitas tidur seseorang. 

Faktanya, jenis makanan yang bisa mengganggu tidur adalah makanan dengan gula olahan, karena dapat meningkatkan dan menurunkan energi dalam waktu cepat. 

Buah, mengandung gula alami yang jumlahnya tidak berlebihan, sehingga tidak akan membuat energi kita bertambah secara tiba-tiba. 

Baca Juga: Bernutrisi hingga Dijadikan Pengganti Daging, Inilah 7 Fakta Unik Terong