Bahan Penting dan Penuh Manfaat, Apa Saja Keunikan dari Madu?

By Amirul Nisa, Sabtu, 2 Maret 2024 | 13:00 WIB
Madu yang punya rasa manis yang khas dan banyak keunikan lainnya. (Three-shots/pexels)

Bobo.id - Madu adalah bahan pemanis alami yang banyak digunakan baik untuk makanan hingga obat herbal.

Selain itu, ada banyak hal menarik lain dari madu yang mungkin tidak teman-teman ketahui.

Madu adalah cairan yang sudah lama dikenal manusia dan dimanfaatkan selama berabad-abad.

Kali ini, kita akan mengenal madu lebih jauh dari berbagai fakta unik berikut ini.

Fakta Unik Madu

1. Bisa Disimpan Selamanya

Dikutip dari refreshyourlife.in, madu ternyata sangat menarik karena bisa disimpan dalam jangka waktu yang lama.

Tapi tentu cara penyimpanan cairan ini harus dengan wadah yang tepat dan diletakan di tempat yang benar.

Madu akan bertahan dengan baik karena adanya enzim yang menghasilkan hidrogen peroksida yang berguna sebagai pengawet alami.

Tapi, teman-teman harus menyimpannya di wadah kedap udara sehingga kandungan tidak akan rusak selama bertahun-tahun.

2. Madu Sangat Beragam

Baca Juga: 5 Fakta Unik Lebah Madu, Pekerja Keras hingga Penerbang Hebat

Bagaimana cara teman-teman mendeskripsikan madu? Apakah dengan warna kuning keemasan atau rasa?

Padahal madu sangatlah beragam, setiap madu bisa memiliki warna dan rasa yang berbeda-beda, lo.

Hingga kini diketahui ada lebih dari 300 jenis madu dengan rasa dan warna yang berbeda.

Rasa madu bisa berbeda karena sumber nektar yang dikumpulkan lebah sangat beragam. Nektar yang berbeda ini juga menyebabkan madu memiliki warna yang beragam juga.

Selain itu, kondisi lingkungan seperti curah hujan hingga iklim juga mempengaruhi kualitas madu.

Karena itu, ada mau yang berwarna kuning cerah hingga hitam dan rasanya bisa sangat manis atau memiliki rasa sedikit pahit.

3. Dihasilkan dalam Waktu Lama

Teman-teman mungkin sering mengonsumsi satu atau dua sendok madu setiap hari, tapi tahukah berapa lama madu dibuat?

Lebah madu memang sangat pekerja keras, namun dengan tubuhnya yang kecil hewan ini hanya bisa menghasilkan setengah sendok teh selama hidupnya.

Sedangkan lebah madu hanya bertahan hidup selama lima hingga enam minggu. Jadi, lebih dari satu bulan lebah madu bekerja hanya untuk membuat setengah sendok teh, lo.

Karena itu, rata-rata satu sarang lebah madu bisa menghasilkan 13 hingga 45 kilogram madu dalam setahun.

Baca Juga: Jangan Disimpan dalam Kulkas, Begini Cara Menyimpan Madu yang Benar

Sedangkan setiap setengah kilogram harus dihasilkan oleh satu koloni dengan mengunjungi lebih dari dua juta bunga, lo.

4. Bahan Multifungsi

Dikutip dari A-Z Animals, madu bukan hanya cairan yang enak untuk diminum atau jadi campuran makanan.

Ada banyak fungsi lain madu yang mungkin tidak teman-teman sadari dan sudah sering digunakan.

Madu ternyata juga bisa dijadikan bahan masakan, permen, kue kering, minuman, obat, hingga mentega, lo.

Bahkan madu juga jadi bahan dalam perawatan kulit dan serta kosmetik yang dijual dipasaran.

Kandungan pada madu membuatnya jadi bahan alami yang cocok untuk melembapkan kulit hingga merawat rambut.

Menariknya, madu juga jadi bahan untuk membaut lilin dengan menggunakan sarang lebak dan campuran madu untuk hasilkan aroma yang manis.

5. Sangat Menyehatkan

Seperti yang sudah disebutkan, madu adalah bahan alami untuk dijadikan obat tradisional.

Dikutip dari healthline, madu punya banyak kandungan antioksidan dari flavonoid dan asam fenolik.

Baca Juga: Sedang Kurangi Konsumsi Gula? Ini 5 Pemanis Alami yang Bisa Jadi Penggantinya

Bahkan beberapa jenis madu dengan tampilan lebih pekat punya kandungan antioksidan yang lebih banyak.

Selain itu, walau punya rasa manis, madu justru aman dikonsumsi oleh pasien diabetes, lo.

Manis pada madu tidak menyebabkan peningkatan kadar gula darah, sehingga aman dikonsumsi.

Masih banyak lagi manfaat madu untuk kesehatan, namun teman-teman juga harus mengonsumsi dengan bijak yaitu tidak berlebihan.

Nah, itu beberapa fakta menarik tentang madu yang bisa jadi tambahan pengetahuan buat teman-teman.

----

Kuis!

Kenapa madu bisa awet sangat lama?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023