7 Peristiwa yang Menyebabkan Jatuhnya Pemerintahan Orde Baru

By Grace Eirin, Selasa, 26 Maret 2024 | 13:00 WIB
Jatuhnya pemerintahan era orde baru disebabkan oleh peristiwa-peristiwa tertentu. (Freepik)

Bobo.id - Indonesia pernah mengalami pemerintahan yang disebut orde lama dan orde baru. 

Orde Lama merupakan masa pemerintahan di Indonesia setelah kemerdekaan, dipimpin oleh Presiden Soekarno, dan berlangsung dari tahun 1945 sampai 1966.

Sementara, masa Orde Baru yang dipimpin oleh Presiden Soeharto dimulai dari 1966 hingga 1998. 

Kemunculan orde baru ditandai dengan terbentuknya Tri Tuntutan Rakyat (TRITURA) yang terdiri dari pembubaran PKI, perombakan kabinet Dwikora, dan penurunan harga. 

Masa orde baru berakhir ketika Soeharto lengser dari jabatannya sebagai Presiden, yang sebelumnya sudah diawali dengan beberapa peristiwa. 

Pada pelajaran PPKN kali ini, kita akan belajar menyebutkan peristiwa yang menyebabkan jatuhnya pemerintahan orde baru. 

Yuk, temukan kunci jawaban pertanyaan di atas dari penjelasan berikut!

Peristiwa Penyebab Jatuhnya Pemerintahan Orde Baru

Berikut ini beberapa contoh peristiwa yang menyebabkan jatuhnya pemerintahan orde baru. 

1. Praktik Korupsi, Kolusi, Nepotisme

Pada masa pemerintahan orde baru, banyak terjadi tindak korupsi, kolusi, dan nepotisme. 

Korupsi adalah penyelewengan atau penyalahgunaan uang negara (perusahaan, organisasi, yayasan, dan sebagainya) untuk keuntungan pribadi atau orang lain. 

Kolusi adalah kerja sama rahasia untuk maksud tidak terpuji; persekongkolan. 

Baca Juga: Dampak Negatif Peristiwa Reformasi bagi Bangsa Indonesia, Materi Sejarah