Bumi Punya Lautan di Permukaan, Namun Adakah Air di Lapisan Keraknya?

By Grace Eirin, Kamis, 18 April 2024 | 19:30 WIB
Berbeda dengan planet lain, Bumi memiliki air di bagian permukaannya. (freepik)

Untuk membedakannya dengan air permukaan, air tanah punya beragam ciri-ciri, antara lain sebagai berikut.

Air tanah sebenarnya berasal dari hujan yang turun dan terserap ke dalam tanah. 

Selain itu, air tanah juga berasal dari air permukaan yang bergerak melalui pori-pori tanah, mengalami penyaringan oleh tanah dan bebatuan.

Sehingga ketika sampai ke dalam tanah, air permukaan yang semula kotor akan menjadi air yang bersih. 

Dilansir dari britannica.com, sebagian besar air tanah berasal dari presipitasi (proses pengendapan). 

Dengan proses pengendapan dan penyerapan yang berkali-kali ini, air tanah yang semula kotor bisa menjadi bersih.

Karena letaknya yang berada di dalam tanah inilah, air tanah bisa mencegah kekeringan di suatu wilayah. 

----

Kuis!

Ada di mana saja air di planet Bumi?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Lihat juga video ini, yuk!

---- 

Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo. 

Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id. 

Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023