Di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur, banyak orang juga menggunakan daun jati sebagai pembungkus makanan, lo.
Sama seperti daun pisang, daun jati juga memberikan aroma khas pada makanan yang dibungkus, lo.
Daun jati punya ukuran besar, sehingga bisa digunakan untuk membungkus nasi hingga lauk pauk.
3. Daun Kelapa
Jenis daun lain yang sering digunakan sebagai pembungkus makanan adalah daun kelapa.
Daun kelapa biasa dianyam terlebih dulu sebelum menjadi pembungkus makanan.
Bahkan beberapa masakan seperti ketupat menggunakan daun kelapa untuk memasak beras.
Menariknya daun kepala ini memiliki lapisan lilin yang tebal hingga buat makanan punya aroma khas dan tidak menempel.
4. Daun Bambu
Daerah Jawa Barat banyak yang menggunakan daun bambu sebagai pembungkus makanan, lo.
Daun bambu yang bias digunakan bukan hanya daun bambu yang muda tapi juga yang tua atau kering, lo.
Baca Juga: Makanan Sehat Sejak Ribuan Tahun Lalu, Ini 5 Fakta Menarik dari Ikan Cod