Kenapa Makan Makanan Mengandung Gluten Harus Dikurangi? Ini Alasannya

By Amirul Nisa, Minggu, 2 Juni 2024 | 08:30 WIB
Mengenal gluten yang ada pada makanan. (allybally4b)

Penyakit tersebut merupakan gangguan autoimun yang membuat imun menyerang sel sehat setelah mengonsumsi gluten.

Namun, orang dengan penyakit tersebut bukan berarti harus menghindari karbohidrat, lo.

Karena sebenarnya ada banyak jenis makanan yang mengandung karbohidrat namun bebas dari gluten, seperti kentang, nasi, hingga kacang-kacangan.

Meski tidak mengalami penyakit celiac, orang dalam kondisi sehat juga baik mengurangi konsumsi makanan mengandung gluten.

Ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari mengurangi konsumsi makanan mengandung gluten.

- Mengoptimalkan Kesehatan Pencernaan

Mengurangi konsumsi gluten juga bisa membantu teman-teman untuk meningkatkan kesehatan sauran pencernaan.

Dengan mengurangi makan makanan mengandung gluten, teman-teman bisa terhindar dari perut kembung, diare, hingga konstiplasi.

Jadi, saat mengalami masalah pencernaan, ada baiknya teman-teman mengurangi makan makanan yang mengandung gluten.

- Menurunkan Berat Badan

Mengurangi konsumsi makanan mengandung gluten juga baik untuk teman-teman yang perlu menurunkan berat badan.

Baca Juga: Sering Buat Khawatir, Benarkah Menelan Biji Jambu Biji Bisa Menyebabkan Usus Buntu?