Tips dan Trik Menyimpan Roti agar Selalu Segar, Ayo Coba di Rumah!

By Amirul Nisa, Jumat, 25 Oktober 2024 | 19:00 WIB
Cara simpan roti dengan benar. (Freepik)

Bobo.id - Roti adalah jenis makanan yang praktis namun juga memiliki nutrisi baik untuk tubuh.

Karena itu, makanan ini sering disajikan sebagai menu makan saat kita sedang terburu-buru.

Saat sedang dalam perjalanan, roti juga jadi menu makanan simpel untuk dibawa bepergian, lo.

Bahkan roti juga bisa jadi camilan lezat dan praktis untuk dimakan kapanpun. Namun, roti adalah jenis yang yang bisa mudah keras atau berjamur.

Dua masalah ini sebenarnya bisa dihindari dengan cara penyimpanan yang benar.

Berikut adalah beberapa tips yang bisa teman-teman lakukan untuk menyimpan roti agar tetap lembut, lezat, dan tahan lama.

1. Simpan pada Suhu Ruang

Cara terbaik untuk menyimpan roti dalam jangka pendek adalah dengan meletakkannya pada suhu ruang.

Sebagian besar jenis roti bisa bertahan selama 2 hingga 3 hari jika disimpan dalam kondisi ruang yang sejuk dan kering.

Pastikan roti disimpan dalam wadah yang tertutup rapat, seperti kantong plastik, kotak roti, atau kantong kertas.

Suhu ruang menjaga tekstur dan kelembapan roti tanpa membuatnya menjadi terlalu lembap atau terlalu kering.

Baca Juga: Termasuk Makanan Tertua hingga Punya Banyak Jenis, Ini 5 Fakta Menarik Roti