Sampah di Laut Memerlukan Waktu 6 Minggu Sampai 600 Tahun Supaya Bisa Terurai

By willa widiana, Sabtu, 3 Maret 2018 | 02:02 WIB
Sampah kaca baru bisa terurai setelah satu juta tahun. (willa widiana)

BACA JUGA: Kota Tanpa Sampah

Ratusan Tahun

Beberapa jenis sampah punya waktu lebih lama lagi untuk terurai.

Sampah pampers misalnya, sampah ini memerlukan waktu 450 tahun untuk terurai di lautan.

Botol minuman yang terbuat dari plastik juga butuh waktu 450 tahun supaya bisa terurai di lautan.

O iya, di laut itu suka ada sampah bekas tali pancing, percaya atau tidak, sampah ini memerlukan waktu 600 tahun untuk terurai.

Di laut juga suka ditemukan sampah botol kaca, padahal sampah jenis ini diperkirakan baru bisa terurai setelah satu juta tahun, bahkan mungkin lebih.

Itulah waktu yang dibutuhkan untuk menguraikan sampah-sampah di lautan.

Sumber: nh.gov, Foto: pixabay.com