Namun, supaya kita bisa melihat lebih jelas dan lebih banyak, amatilah saat puncak hujan meteor terjadi.
Hujan meteor Lyrid nanti, misalnya, berlangsung sejak 19 sampai 25 April dan puncaknya adalah malam ini.
Pada puncaknya, aka nada lebih banyak meteor yang melesat di langit daripada saat malam bukan puncak.
BACA JUGA: Inilah 9 Hujan Meteor yang Bisa Diamati di Tahun 2018
2. Tempat yang Gelap
Meteor itu tidak seperti bintang yang bisa bercahaya sendiri.
Meteor tidak bercahaya dan hanya memantulkan cahaya Matahari.
Maka itu, cahaya meteor terlihat redup.
Kalau pandangan kita terhalang oleh cahaya lampu, meteor tidak akan terlihat dengan jelas.
Kalau sedang liburan, teman-teman bisa mengajak orangtua untuk sekalian liburan ke tempat-tempat yang jauh dari pusat kota.
Pegunungan, pedesaan, atau sebuah pulau biasanya tidak terganggu oleh polusi cahaya dan masih gelap.
BACA JUGA: Jadwal Hujan Meteor Setiap Tahunnya