Jeruk baby memiliki rasa manis yang unik. Tingkat kemanisan jeruk baby memang lebih tinggi daripada jeruk lainnya, seperti jeruk siam.
Walaupun manis, jeruk baby tetap baik untuk kesehatan.
Manyehatkan
Kandungan vitamin terbesar dalam jeruk baby adalah vitamin A. Jeruk baby juga kaya akan vitamin C, bahkan kandungan vitaminnya lebih tinggi daripada jeruk siam.
Jeruk baby juga mengandung vitamin B6, karbohidrat, dan kalsium.
BACA JUGA:Jeruk Bali, Jeruk Terbesar yang Bukan Berasal dari Bali
Antioksidan dalam jeruk baby dapat membantu menjaga kesehatan kulit.
Seratnya mampu mencegah diabetes dan menjaga kadar gula dalam darah.
Jadi, walaupun manis jeruk baby ramah pada penderita diabetes.
Lihat juga video ini, yuk!