Sayur Ares, Sayur dari Pelepah Pisang yang Populer di Bali dan Lombok

By Putri Puspita, Sabtu, 14 Juli 2018 | 14:00 WIB
Sayur Ares (Putri Puspita)

Bobo.id – Tahukah kamu kalau bagian dalam pelepah pisang muda dapat disayur?

Namanya sayur ares. Sayur ares mudah ditemui di Bali dan Lombok.

Bukan hanya itu, ares juga dikenal sebagai makanan tradisional suku sasak.

Latar Belakang Unik

Sayur ares memiliki latar belakang cerita yang unik. Sayur ini mulanya populer karena daerah di Lombok mengalami kekeringan yang sangat panjang, bahkan menyebabkan kematian.

Saat itu, pohon pisang menjadi salah satu pohon yang bisa hidup. Saat itulah batang pisang akhirnya diolah menjadi sayur oleh seseorang bernama Ares. Maka dari itu, sayur ini dikenal dengan nama sayur ares.

 BACA JUGA:Meski Sehat, Sayuran Ini Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Berlebihan

Pelepah Pisang Muda

Di Bali, pelepah pisang disebut gedebong, sedangkan di Lombok disebut gedebok.

Sayur ares dibuat dari bagian dalam pelepah pisang yang masih muda. Cara mendapatkan bagian dalam ini adalah dengan cara mengupas lapisan-lapisan terluar pelepah.

Setelah mendapatkan bagian dalamnya. Bagian dalam ini berwarna putih hingga hijau muda.

BACA JUGA: 4 Manfaat Buah Pisang, Salah Satunya Bikin Kemampuan Otak Meningkat