Bobo.id – Teman-teman mungkin sudah sering mendengar buah persik.
Bahkan, beberapa teman-teman mungkin sudah pernah memakannya.
Buah dari Para Dewa
Buah persik berasal dari Tiongkok dan sudah ada di sana sejak ribuan tahun lalu. Kini, buah persik sudah menyebar ke seluruh dunia.
Di dalam kebudayaan Tiongkok, persik dipercaya sebagai buah dari para dewa. Konon, buah ini bisa memberikan umur yang panjang.
BACA JUGA:Namanya Persik, Tanaman Ini Punya Bunga Indah dan Berbuah Segar
Karena itu, pengantin perempuan selalu membawa karangan bunga persik saat upacara pernikahannya dilaksanakan.
Pengantin perempuan yang membawa karangan bunga persik dipercaya sebagai pembawa keberuntungan.
BACA JUGA:Asal-usul Buah Kesemek, Si Buah Genit
Buah Berbiji Batu
Persik dikenal sebagai buah berbiji batu. Yap, buah ini memiliki biji yang dilindungi cangkang sekeras batu.
Selain persik, ada juga buah lain yang memiliki biji batu, misalnya nektarin, prem, ceri, dan mangga.