Wah, Ada Rumput Laut Rasa Daging Asap! Kok, Bisa, ya?

By Sylvana Toemon, Rabu, 19 September 2018 | 15:42 WIB
Rumput laut yang rasanya mirip daging asap (sci-news.com /Stephen Ward.)

Nilai gizinya dua kali lebih banyak dibandingkan rumput laut biasanya.

Rumput laut ini pun dapat tumbuh dengan cepat.

Profesor Chris Langdon dan teman-temannya membiakkan rumput laut ini dalam 2 tangki besar.

Rumput laut itu tumbuh sekitar 10 sampai 15 kg setiap minggunya.

Baca Juga : Ternyata, Bentuk Telur Hiu Berbeda-beda! Ada yang Seperti Kumbang dan Rumput Laut

Rasanya Mirip Daging Asap

Beberapa koki mencoba untuk memasak rumput laut ini.

Ternyata rumput laut ini rasanya mirip daging asap yang enak.

Akhirnya rumput laut ini tidak hanya dijadikan makanan untuk abalon.

Rumput laut ini juga dijadikan makanan manusia.

Nilai gizinya yang tinggi membuat rumput laut ini juga baik bagi anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.