Meski Terlihat Sepele, Perhatikan Hal Ini Sebelum Mulai Olahraga Lari

By Avisena Ashari, Minggu, 21 Oktober 2018 | 11:12 WIB
Ilustrasi olahraga (Majalah Bobo)

Bobo.id - Di hari libur, apa yang biasanya kamu lakukan untuk menghabiskan waktu luang?

Apa kamu bersantai seharian? Hihi.. Boleh-boleh saja, kok.

Namun sebaiknya kita menggunakan waktu yang ada agar bermanfaat, misalnya dengan olahraga.

Olahraga yang paling mudah untuk kamu lakukan adalah olahraga lari, teman-teman.

Meski begitu, ada hal-hal yang harus kamu perhatikan sebelum mulai olahraga lari, nih.

Menurut pelatih lari dari Amerika Serikat Susan Paul, berlari memerlukan persiapan tubuh yang baik.

Susan Paul mengatakan kalau pemanasan yang tepat adalah kunci kesuksesan pelari.

Nah, kita lihat, yuk, hal apa saja yang perlu kamu lakukan dan hindari sebelum berlari.

Baca Juga : Penghargaan Khusus untuk Atlet Asian Para Games 2018 Cabang Olahraga Renang

1. Peregangan

Sebelum olahraga, biasanya kita diharuskan melakukan peregangan atau pemanasan.

Namun, penelitian mengatakan kalau ada cara yang baik dan sebaiknya dihindari dalam peregangan sebelum olahraga.

Peregangan statis atau menahan posisi tertentu dalam jangka waktu tertentu, ternyata buka cara yang baik untuk mempersiapkan otot kita, teman-teman.

Melakukan metode ini selama 30-60 detik justru memperpanjang otot dan mempengaruhi sinyalnya ke otak.

Tubuh kita justru akan memunculkan reflek perlindungan otot, yang menurunkan kekuatan otot dan membuatnya sulit meregang secara alami.