Bobo.id - Wah, koneksi internet membuat video di kanal Youtube Bobo terhambat? Ini namanya buffering, teman-teman.
Mungkin, kamu harus mengecek kecepatan internetmu, nih.
Pernahkah kamu melakukan internet speed test? Caranya mudah, kok, teman-teman.
Di internet, ada banyak situs gratis yang menyediakan layanan tes ini.
Situs-situs ini akan mengukur kecepatan internet kita dari server atau penyedia layanan atau informasi, yang paling dekat dengan lokasi kita.
Baca Juga : Internetku Baik, Internetku Asyik untuk Anak Indonesia
Situs ini akan menyediakan nilai bandwith atau nilai rata-rata dari kecepatan data yang kita unduh maupun unggah, serta waktu jedanya.
Kita coba beberapa situs yang berbeda, yuk.
1. Speedtest.net
Saat mengakses situs ini, kamu tinggal menekan tombol 'GO' dan menunggu speedtest menghitung kecepatan internetmu.
Baca Juga : 10 Negara dengan Internet Tercepat, Indonesia Urutan ke Berapa, ya?
Kemudian, kamu bisa melihat nilai-nilai kecepatan mengunduh, mengunggah, dan jeda waktu di sana.
Speedtest juga bisa kamu gunakan lewat aplikasinya di iOS, Android, Mac, Windows, Chrome, dan Apple TV, teman-teman.
2. Speedsmart.net
Speedsmart juga menyediakan aplikasi yang bisa kita unduh di smartphone kita, lo.
Dengan begitu kita bisa mengecek kecepatan internet di mana saja.
Kita juga bisa melihat riwayat atau history dari keceapatan internet kita sebelumnya.
Baca Juga : Tips Menjelajah Dunia Internet yang Baik untuk Anak-Anak, Sudah Coba?
3. Speedtest.googlefiber.net
Yap, Google juga punya layanan penyedia internet, namanya Google Fiber.
Meskipun Google Fiber belum ada di Indonesia, kita bisa menggunakan layanan tes kecepatan internet nya.
Baca Juga : Ada Perbedaan Antara Pengguna Internet di Korea Utara dan Negara Lain
Situs ini namanya speedtest.googlefiber.net, teman-teman. Kita hanya perlu menekan tombol play untuk mulai mengukur kecepatan.
Masih ada banyak lagi, situs untuk mengetahui kecepatan internet kita, teman-teman.
Kalau kamu ingin mengetahui serba-serbi kecepatan internet lainnya, jangan lupa baca artikel Bobo tentang fakta internet lainnya, ya!
Baca Juga : Apa Itu Internet Speed Test? Cari tahu Fakta Kecepatan Internet, yuk!
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | Digital Trends |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR