Bobo.id – Kucing juga bisa flu seperti manusia, lo! Ada beberapa penyebab kucing terserang flu. Pertama, karena tertular flu yang diidap manusia.
Sesama kucing juga dapat saling menulari flu, lo. Nah, kalau teman-teman memelihara kucing lebih dari seekor, yang terbaik adalah menjaga agar mereka tetap terpisah saat salah satu dari mereka terinfeksi.
Di sisi lain, kucing juga dapat terserang flu meskipun mereka tidak berhubungan dengan manusia atau kucing lain.
Baca Juga : Mengapa Kucing Perlu Disterilisasi? Ternyata Ada 5 Manfaatnya, lo!
Infeksi jamur aspergillosis dan polip juga dapat menyebabkan demam pada kucing. Selain itu, mereka juga bisa terserang flu karena menghirup benda asing seperti rumput.
Sebagian besar dari virus penyebabnya ada di udara atau air. Jadi, usahakan agar lingkungan kita selalu sehat, ya.
Gejala
Tanda pertama kucing terkena flu adalah bersin berlebihan.
Selain itu, adanya kotoran di hidung dan mata. Hati-hati bila kucing kita mengeluarkan kotoran di hidung dan matanya secara terus-menerus. Sebab, bisa jadi dia terinfeksi virus
Lihat postingan ini di Instagram
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR