Bobo.id – Bunga ini aromanya semerbak seperti melati. Bentuk bunganya pun mirip melati.
Bunga ini juga dikenal dengan nama bunga ceguk, lo. Mengapa bunga cantik ini dinamakan ceguk?
Baca Juga : Beragam Kue di Berbagai Perayaan, Ada yang Digambar Seperti Bunga Teratai
Menyebabkan Cegukan
Bunga yang wangi ini dikenal dengan nama melati belanda, melati india, melati merah, wudani, wedani, dan ceguk. Wuih banyak, ya, namanya.
Ternyata ada alasan di balik nama ceguk, lo.
Kebanyakan orang yang memakan biji tanaman ini akan mengalami cegukan.
Walaupun mengakibatkan cegukan, biji tanaman ini berkhasiat obat.
Di beberapa daerah di Indonesia, bunga ceguk dijadikan obat tradisional.
Biji ceguk dapat digunakan sebagai obat sakit perut dan cacingan.
Baca Juga : Fosil Bunga Mekar Tertua Berhasil Diterliti, Berapa, ya, Usianya?
Penulis | : | Sylvana Toemon |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR