Raja Tua, ayahanda Tsarevich Alexei, lalu memerintahkan penasihat raja dan pengawalnya untuk menemukan pemilik sandal itu. Mereka berkeliling kota untuk mengukur semua kaki gadis dengan sandal emas itu. Mereka pergi ke rumah orang biasa, ke rumah para bangsawan, yang kaya ataupun miskin.
Siapa yang kakinya pas dengan sandal emas itu, akan menjadi pengantin Tsarevich Alexei. Namun tak ada gadis yang kakinya pas di sandal emas itu. Semua terlalu kecil atau terlalu besar.
Baca Juga : Kenapa Kadang-kadang Kita Sangat Menginginkan Makanan Tertentu, ya?
Kemudian mereka pindah ke desa, dan mulai masuk ke rumah orang-orang desa. Mereka terus mengukur dan mengukur kaki gadis-gadis desa, dan akhirnya mereka sangat lelah. Penasihat raja kemudian melihat pohon willow yang indah di samping sebuah rumah sederhana. Di bawah pohon willow, ada mata air yang segar.
"Mari kita beristirahat di tempat yang teduh itu," kata penasihat pada pengawal kerajaan.
Baca Juga : Dongeng Anak: Pergi ke Kebun Teh
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR