Bobo.id - Siapa yang suka makan wortel?
Bobo juga suka sekali makan wortel. Belum lagi, wortel mengandung banyak vitamin dan mineral yang berguna bagi tubuh.
Ada yang mengatakan, terlalu banyak makan wortel bisa membuat kulit kita berubah jadi warna oranye. Hihi.. apa benar begitu, ya?
Zat yang Memberi Warna Oranye Pada Wortel
Teman-teman sudah tahu belum, apa yang membuat wortel memiliki warna oranye?
Di dalam wortel, ada kandugan beta-karoten (karotena). Karotena merupakan pigmen warna merah atau merah kekuning-kuningan dalam tumbuhan.
Beta-karoten ini juga merupakan antioksidan yang baik untuk tubuh, lo.
Antioksidan ini diubah menjadi vitamin A di dalam tubuh kita, teman-teman.
Baca Juga : Yuk, Perbanyak Makan Sayur dan Buah, Bisa Membuat Bahagia, lo!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | Healthline,Encyclopaedia Britannica,Scientific American,University of Arkansas for Medical Sciences |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR