Tinggi Badan Dipengaruhi Gaya Gravitasi
Dari penelitian yang dilakukan, diketahui bahwa tinggi badan astronaut yang bertambah selama di ruang angkasa dipengaruhi oleh gaya gravitasi, nih, teman-teman.
Gaya gravitasi selain memengaruhi cara berjalan dan beraktivitas para astronaut, ternyata juga memengaruhi struktur tulang belakang.
Manusia termasuk makhluk vertebrata, yang berarti memiliki tulang belakang sebagai penyangga tubuh.
Dengan adanya tulang belakang, maka kita bisa berdiri dan berjalan dengan tegap.
Baca Juga : Peristiwa Langit: Sirius, Bintang Paling Terang Terhalangi Asteroid
Nah, selama di Bumi yang dipenuhi oleh tarikan gravitasi, tulang belakang kita juga akan tertarik ke arah bawah.
Sedangkan saat berada di ruang angkasa yang tanpa gaya gravitasi, tulang belakang kita tidak akan tertarik ke bagian bawah.
Karena tidak ada tarikan, maka tulang belakang akan merenggang dan memangjang, teman-teman.
Inilah sebabnya tinggi badan astronaut yang tinggal berbulan-bulan di ruang angkasa akan bertambah hingga sebanyak tiga persen dari tinggi badannya saat di Bumi.
10 Kata Berawalan Ber- yang Berubah Jadi Be-, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | space.com,smithsonianmag.com,Kinooze |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR