Bobo.id - Untuk bisa bertahan di dalam air, biasanya kita akan menahan napas selama beberapa menit, kemudian kembali ke permukaan untuk menghirup udara.
Sedangkan penyelam yang menyelam ke bawah air biasanya akan membawa tabung udara yang membantu mereka bernapas di bawah air.
Manusia tidak bisa bernapas di bawah air seperti ikan atau amfibi karena sistem pernapasan kita yang berbeda, nih, teman-teman.
Hewan laut maupun amfibi bisa bernapas di bawah air karena memiliki alat pernapasan khusus, seperti insang yang dimiliki ikan untuk menyaring oksigen dalam air.
Baca Juga : Alasan Hewan Berpura-Pura Mati Bukan Hanya untuk Melindungi Diri, lo
Sama seperti manusia, hewan yang habitatnya bukan di air akan kesulitan untuk bernapas di bawah air, bahkan bisa saja mati karena kehabisan udara.
Seorang peneliti dari Universitas Binghamton, Lindsey Swierk, secara kebetulan menemukan seekor kadal di perairan Kosta Rika yang bisa bernapas dengan menggunakan alat penapasan khusus, lo.
Uniknya, alat pernapasan khusus yang dimiliki oleh kadal berjenis water anole ini berbentuk seperti gelembung udara, teman-teman.
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | IFL Science,binghamton.edu |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR